Rabu, 14 September 2011

Thelogia - ciptaan mempelajari pencipta

Power Paradigm : Theologi adalah ilmu pengetahuan tentang Tuhan, ketika seorang memiliki pandangan2 tertentu tentang Tuhan, tanpa sadar ia sudah bertheologi. dan di akui atau tidak theologi mempengaruhi bagaimana cara ia menjalani hidupnya.

Karena theologi mempengaruhi setiap bagian kehidupan, anda tidak saja perlu tahu apa yang anda yakini tentang Tuhan,tetapi anda perlu berpikir melalui keyakinan2 itu. tidakbanyak orang melakukannya, apa pemikiran2 saya tentang Tuhan selaras satu dengan yang lain ? apakah pemikiran tersebut sejalan dengan apa yang Tuhan katakan tentang diriNya sendiri ? apa konsekuensi dari keyakinan saya tentang Tuhan ini ? Efesus 4:13 - 15 ( BIS ) Dengan demikian kita semua menjadi satu oleh iman yang sama dan pengertian yang sama mengenai Anak Allah. Dan kita menjadi orang-orang yang dewasa yang makin lama makin bertambah sempurna seperti Kristus. Maka kita tidak menjadi anak-anak lagi yang terombang-ambing dan terbawa-bawa ke sana ke mari oleh arus bermacam-macam pengajaran dari orang-orang yang licik. Mereka menyesatkan orang dengan tipu muslihat mereka. Tidak! Sebaliknya kita harus menyatakan hal-hal yang benar dengan hati penuh kasih, sehingga dalam segala hal kita makin lama makin menjadi sempurna seperti Kristus, yang menjadi kepala kita.

Karena itu mari mengalami Tuhan : encounter with HIS LOVE, POWER, KINDNESS, MERCY, FAVOUR - kita di panggil untuk bersekutu denganNya.

Persekutuan dengan Tuhan menghasilkan Ibadah bukan sebaliknya : 1Kor 1:9 Allah, yang memanggil kamu kepada persekutuan dengan Anak-Nya Yesus Kristus, Tuhan kita, adalah setia.

Karena itu mari : know God and to make Him Known - mengenal Allah dan membuat Dia di kenal - kita akan menjadi sama seperti apa yang kita sembah, jika anda menyembah uang anda akan sama dengan uang yang nilanya berubah - ubah karena fluktuasi, dan akar segala kejahatan adalah cinta uang, karena itu mari GINOSKO - PERJUMPAAN PRIBADI DENGAN TUHAN - 1Co 2:9 Tetapi seperti ada tertulis: "Apa yang tidak pernah dilihat oleh mata, dan tidak pernah didengar oleh telinga, dan yang tidak pernah timbul di dalam hati manusia: semua yang disediakan Allah untuk mereka yang mengasihi Dia."
1KoR 2:10 - 16 Karena kepada kita Allah telah menyatakannya oleh Roh, sebab Roh menyelidiki segala sesuatu, bahkan hal-hal yang tersembunyi dalam diri Allah.
Siapa gerangan di antara manusia yang tahu, apa yang terdapat di dalam diri manusia selain roh manusia sendiri yang ada di dalam dia? Demikian pulalah tidak ada orang yang tahu, apa yang terdapat di dalam diri Allah selain Roh Allah. Kita tidak menerima roh dunia, tetapi roh yang berasal dari Allah, supaya kita tahu, apa yang dikaruniakan Allah kepada kita.Dan karena kami menafsirkan hal-hal rohani kepada mereka yang mempunyai Roh, kami berkata-kata tentang karunia-karunia Allah dengan perkataan yang bukan diajarkan kepada kami oleh hikmat manusia, tetapi oleh Roh.Tetapi manusia duniawi tidak menerima apa yang berasal dari Roh Allah, karena hal itu baginya adalah suatu kebodohan; dan ia tidak dapat memahaminya, sebab hal itu hanya dapat dinilai secara rohani. Tetapi manusia rohani menilai segala sesuatu, tetapi ia sendiri tidak dinilai oleh orang lain. Sebab: "Siapakah yang mengetahui pikiran Tuhan, sehingga ia dapat menasihati Dia?" Tetapi kami memiliki pikiran Kristus.

bLESSED aBUNDANTLY - SELAMAT PAGI DAN SELAMAT BERKARYA TUHAN YESUS KRISTUS memberkati anda semua, Amin

Selasa, 13 September 2011

Mendengar Dalam Seni Berkomunikasi

Power Leadership : Mendengar adalah salah satu instrument penting didalam Komunikasi, hampir 90 % adalah mendengar. sebagai pemimpin dimanapun kita di tempatkan, keluarga, perusahan, pelayanan, gereja dan institusi apapun itu.usahakan untuk mendengarkan orang orang yang berada dalam radius pengaruh kepemimpinan anda dengan memberikan ruang lebih banyak untuk mendengarkan mereka dengan demikian anda akan menarik simpati dan empati serta rasa hormat dari orang2 - di sekeliling, dan dalam lingkaran pengaruh Anda, karena dalam komunikasi orang2 adalah orintasi kita, bukan diri kita . mari praktikan ini dan anda akan menerima reward dari apa yang anda mulai tabur - so what about You  - The Warmest Regard - El Roi Israel Sipahelut  - Blessed Abundantly

Kamis, 08 September 2011

Glocal

Power Paradigm : GLOKAL  - Ya Glokal anda tidak salah baca, dan saya tidak salah ketik. kata "glocal" ini juga sudah di muat menjadi salah satu entri kosakata dalam Longman Dictionary Of Contemporary Englis. Glokal merupakan paduan dari dua suku kata seperti yang anda duga " global dan lokal. wikipedia merujuk istilah " Glokal " pada pribadi, kelompok atau komunitas yang mau dan mampu berpikir secara Global  dan bertindak secara lokal".

Glokalisasi terjadi ketika mereka menghubungkan diri dalam jaringan sosial yang luas secara lokal dalam lingkarran pengaruh yang terkait secara Global .

Istilah ini relatif baru dalam ranah sosial, budaya, bisnis, iptek dan pelayanan. namun sejak semula, kita semuanya terhubung dengan rencana besar Tuhan yang glokal. Tuhan mengikat perjanjian dengan Abraham  pada awal mula kisah  Alkitab, " Aku akan... memberkati engkau... dan olehmu semua kaum di muka bumi akan mendapat berkat ( kejadian 12 : 2-3 ) berkat dan tanggung jawab ini mengikat dan menghubungkan anak cucu Abraham  secara jasmani maupun rohani ( Galatia 3 : 7 - 9, 14 ).

Anda dan saya merupakan bagian dari mata rantai perjnajian berkat yang meliputi seluruh dunia melalui ketaatan kita sebagai orang yang terlebih dahulu mengecap berkat. Amanat Agung Tuhan Yesus meneguhkannya " jadikan semua bangsa muridKu" ( matius 28 :19 ). Akhir Zaman berkaitan langsung dengan pemenuhannya. Injil kerjaan ini akan di beritakan di seluruh dunia menjadi kesaksian bagi semua bangsa, sesudah itu barulah tiba kesudahannya" ( Matius 24 : 14 ) wahyu  7 : 9 Meneguhkannya " Sesudah itu saya melihat lagi, lalu nampak lautan manusia yang luar biasa banyaknya--tidak ada seorang pun yang dapat menghitung jumlahnya. Mereka adalah orang-orang dari setiap bangsa, suku, negara, dan bahasa. Dengan berpakaian jubah yang putih-putih dan dengan memegang dahan-dahan pohon palem di tangan, orang-orang banyak itu berdiri menghadap takhta dan menghadap Anak Domba itu" .

 I `m Glocal So what about You ? 

Power Statement :
"We need to become global christians with a global vision, for we have a global God"  Matius 28 : 19 Mat 28:19  Sebab itu pergilah kepada segala bangsa di seluruh dunia, jadikanlah mereka pengikut-pengikut-Ku. Baptiskan mereka dengan menyebut nama Bapa, dan Anak, dan Roh Allah.

Blessed Abundantly & Warm Regards