Minggu, 17 Juli 2011

Kalau Saja Yesus Punya Facebook


Facebook, Twitter, Netlog, Bebo, Plurk, Tumblr, dan lainya adalah  Public space di mana   ruang publik ini di gunakan oleh berbagai lapisan masyarakt untuk share tentang apa saja terlebih berbisnis, belajar dan lainya, saya selalu menggunakan ruang publik ini sebisa mungkin dan fokus untuk menyeberangkan nilai2 kerajaan dan firman Tuhan untuk menegukan, menguatkan dan membangun orang lain – ada sedikit keheranan saya akhir akhir ini harusnya bila seorang itu Hamba Tuhan, Pendeta dan lain sejenisnya seharusnya yang melekat padanya adalah Nilai kerjaan, Firman Tuhan untuk membangun orang lain nyatanya mereka menggunakan space publik dan menghabiskan waktu , pulsa, dll dengan tidak membangun, meneguhkan siapapun, atau memotivasi siapapun, banyak yang cekekikan , tertawa lepas, koment enggak ada arti, status yg aneh dll sangat ironis    – ” II Timotius 3:16  Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran. Dengan demikian tiap-tiap manusia kepunyaan Allah diperlengkapi untuk setiap perbuatan baik ” Karena itu mari saya mengajak Para rekan pelayan , hamba Tuhan, Pdt dan lainya utk berbagi, share dan membangun orang lain dengan apapun itu, media sosial, dll entah di twitter, netlog, koprol, plurk, bebo dll – GraceHope adalah situs sosial kristen yang melakukannya – bagaimana dengan Anda semua Saudara saudariku – mari kerjakan sesuatu yang bermanfaat – jangan habiskan energi, pikiran tenaga, uang buat sesuatu yang tidak mendatangkan reward buat anda – Blessed Abundantly

Power Statement Video  : diklik di sebelah kiri Tulisan yang di garis bawahi untuk melihat video dr Ps Elroi Israel Sipahelut


Tidak ada komentar:

Posting Komentar